Aquascape Galeri dan Coffee Shop di Semarang

Nongkrong , kongkow kongkow sudah menjadi kebutuhan bagi kita sebagai manusia sebagai mahluk sosial dan juga dari kongkow tersebut banyak manfaat yang bisa kita petik. Apakah disini ada yang belum tahu apa itu kongkow? , menurut kamus bahasa gaul kongkow berarti duduk nongkrong disuatu tempat atau lokasi dan kegiatan yang dilakukan biasanya ngobrol bersama teman. Pada kesempatan kali ini nih, ada lagi satu tempat yang enak buat kongkow dan sangat recomen buat aquascaper . Sebuah tempat dimana galeri aquascape yang dipadukan dengan coffe shop . Masih Seperti pada pembahasan sebelumnya, bedanya kali ini bukan berada di Vietnam tapi berada di Indonesia tepatnya di kota Semarang.

Aquascape Galeri dan Coffee Shop di Semarang

Cofeefolia cafe2

Ya Aquascape Galeri dan Coffee Shop di Semarang sebuah tempat dikawasan Unnes Semarang ini menyuguhkan Coffee shop dengan aquascape galeri didalamnya, sebuah pepaduan yang sangat menarik , selain kita menikmati hidangan yang disediakan kita juga bisa menikmati indahnya sebuah aquarium natural. Setelah lama mencari informasi , akhirnya ada kesempatan juga untuk mewawancarai pemilik dari Coffee Folia Cafe mas Khalil Jibriel dan meminta ijin untuk dipublikasi di Aquascape Blog indoaquascape.com ini . Berawal dari beliau yang ingin menyalurkan hobi aquascape nya dan melihat sebuah peluang coffee shop di semarang yang sangat cerah, akhirnya Khalil Jibriel memutuskan membuat sebuah coffee shop yang dipadukan dengan Aquascape. Untuk penamaan beliau mengambil nama dari sebuah tanaman yang biasa digunakan didalam aquasacpe yaitu Anubias barteri var. Coffeefolia karena ada sebuah kata Coffee didalamnya, jadi nama ini sangat cocok untuk nama Coffee shop nya, maka dinamakan lah Coffee Folia Cafe.

Cofeefolia cafe
Komunitas Aquascape Semarang

Coffee Folia Cafe juga sering menjadi tempat kumpulnya komunitas Aquascape Semarag (AS) hampir setiap hari ada saja anggota dari komunitas Aquascape Semarang ini meyempatkan yang datang ke tempat ini dan setiap 2 bulan sekali diadakan Gathering. Sharing ilmu aquascape sudah menjadi hal biasa disini . sehingga banyak menghasilkan aquascaper aquascape handal .

Menu Cofeefolia Cafe
Menu Cofeefolia Cafe

jika saat ini ada aquascaper semarang atau ada yang kebetulan berada disemarang karena sedang liburan , kunjungan kerja atau apa saja, bisa mampir ke Coffee Folia Cafe di Jln. Taman siswa no 70, Banaran, Kawasan Kampus Unnes, Semarang. Bukan dari jam 11.00 sampai jam 01.00 dini hari menjual berbagai minuman seperti kopi , coklat , smoties dan minuman varian dari kopi dan Freshdrink lainnya. Ya siapatau pas mampir pemilik cafe sedang triming tanaman aquascapenya jadi bisa dapat tanaman aquascape gratis hehhehhe… itupun kalau dikasih wkwkwkw :D.